Young Warrior berhasil memenangkan dua pertandingan pekan kedua Liga RMOL melawan Camp 82 dengan skor akhir 2-1 di Stadion GSport Arcici, Cempaka Putih, Jakarta Pusat pada Sabtu (17/9).
Salah satu gol yang dicetakk oleh Young Warrior berasal dari tendangan bebas Diego Andres dari luar kotak penalti.
Namun, gol itu menjadi persembahan terakhir Diego sang striker Young Warrior di Liga RMOL.
Diego akan pergi ke Prancis dan melanjutkan sekolah sepak bola bergengsi di International Center of European Football (ICEF).
"Di sana sekolah, sekolah internasional boarding school yang memang majornya di sepak bola dan tiap hari latihan. Kemudian lebih fokus ke individual development ya tapi skolah formal tetap jalan sekolah di formal di Perancis," kata Darius Sinathrya kepada Redaksi.
Sebelum berangkat, Diego Andres sendiri sudah mempersiapkan segalanya sejak dua bulan lalu dan akan berangkat dua minggu lalu.
"Sebenarnya persiapan ke Prancis sudah dua bulanan lah, tapi karena kemarin visa sempat di tolak yang harusnya berangkat udah dua minggu lalu. Visanya baru keluar tanggal 14 September kemarin," kata Diego.
Meski akan melanjutkan pendidikan ke Prancis, Diego tak lupa menitipkan pesan-pesan kepada timnya untuk tetap semangat.
Menurutnya kekompakan tim harus dibangun kembali untuk menjadikan tim yang solid.
"Untuk temen-temen jangan males, sebagai tim harus tetep solid, harus percaya diri dan percaya temen" pungkasnya.
Sejauh ini, Diego berhasil membawa timnya meraih dua kali kemenangan di Liga RMOL.
Total. sudah 4 gol telah ia sumbangkan kepada Young Warrior dalam dua pertandingan pertamanya.