Pemain Diklat ISA berpelukan usai mencetak gol ke gawang Pro Direct Academy di Liga RMOL 2022/RMOL
Diklat ISA U16 memenangkan pertandingan kelima di pekan kedua Liga RMOL 2022 saat melawan Pro Direct Academy di Stadion GSArcici, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (17/9).
Jual beli serangan membuat babak pertama hanya terjadi satu gol yang dilesatkan pemain Diklat ISA bernomor punggung 18 dengan nama Haikal pada menit ke-12.
Skor 1-0 pun menutup babak pertama laga ke lima.
Perubahan formasi dan pergantian pemain dari kedua klub sedikit membuahkan hasil.
Terbukti pemain cadangan Diklat ISA nomor punggung 19 dengan nama Rendi dapat menjebol gawang Pro Direct pada menit ke-34.
Tambahan gol membuat permainan Diklat ISA lebih terbuka dan percaya diri, sebaliknya Pro Direct terus berusaha membangun serangan untuk masuk ke area pertahanan namun belum membuahkan hasil.
Justru, Diklat ISA yang mengenakan kostum berwarna kuning mampu memperlebar jarak dengan gol ketiga yang dilesatkan oleh pemain pengganti nomor 7 yakni Jaki pada menit ke-45.
Usaha demi usaha terus dilakukan Pro Direct, hasilnya pemain pengganti nomor 9 yakni Indra Perdana dapat menjebol gawang Diklat ISA pada menit ke-48.
Hasil skor 3-1 tidak berubah hingga akhir pertandingan.
Tulis komentar
Berikan komentar Anda melalui akun Facebook di kolom ini*